#supportpestaboneka goes to JAKARTA!
***
Horeee!!! Papermoon Puppet Theatre hadir lagi ke Ibukota!
Kali ini kami (akhirnya) mendapat kehormatan untuk bekerjasama dengan dia.lo.gue art space di Kemang, untuk berbagi cerita tentang Papermoon!!!
Sepulang kami dari tour perdana ke Amerika Serikat, bulan lalu... ada ribuan foto tersimpan di hardisk kami, ada 30 hari penuh cerita dan ada puluhan kejutan kami temui.
Dan Jakarta... kami ingin membaginya dengan kalian! ;)
Selain akan berbagi cerita, Papermoon Puppet Theatre juga ingin mengundang teman-teman untuk turut mendukung PESTA BONEKA : Biennale Puppet Festival #3, yang akan digelar di Yogyakarta akhir tahun ini.
Pada PESTA BONEKA kali ini, Papermoon memulai upaya penggalangan dukungan publik untuk pengumpulan dana bagi penyelenggaraan acara ini.
hanya dengan...
Rp. 100.000,-
kkamu akan merasa bahagia karena sudah melakukan hal baik, akan mendapat kesempatan difoto di booth Papermoon, dan akan menerima ucapan terimakasih berikut kiriman foto kamu via email plus dapet kiriman POSTCARD istimewa via pak pos!
Rp. 300.000,-
kamu akan mendapatkan semua hal di atas, plus sebuah POCKETBOOK hasil kolaborasi Papermoon & Vitarlenology
Rp. 500.000,-
kamu akan diliputi kebahagiaan karena sudah mendukung sebuah acara yang berarti buat banyak orang, mendapat kesempatan difoto di booth Papermoon, menerima fotomu via email, dikirimi POSTCARD dan mendapat sebuah TOTE BAG Istimewa dari Papermoon Puppet Theatre!
Rp. 1.000.000,-
tiba-tiba kamu akan merasa bahwa hidupmu tidak sia-sia, karena setelah melakukan suatu kebaikan, kamu mendapat kesempatan difoto di booth Papermoon, mendapatkan fotomu via email, sekaligus banjir ucapan terimakasih, dan sebuah NOTEBOOK MAGIC QUOTES synthetic leather buatan Vitarlenology, dengan grafir NAMAMU di covernya!!!
Rp. 3.000.000,- ke atas
setelah merasa hidupmu lebih berwarna, karena satu kebaikan dalam hidupmu sudah kamu lakukan, kamu akan difoto di booth Papermoon, mendapat kiriman fotomu via email, mendapatkan ucapan terimakasih bertubi-tubi, dan.... sebuah boneka kayu buatan tangan-tangan jagoan di Papermoon Puppet Theatre yang dikemas dengan sebuah kaleng, akan hadir ke hadapanmu!!! CUSTOMIZED, especially for YOU!
Rp. ..............................
terimakasih berjuta-juta!!! Semoga selalu sehat dan BAHAGiaaaa!!! ☺
Sampai jumpa ya...
Kami sangat menunggu kehadiran dan dukungan teman-teman!
Komentar
Posting Komentar